Gugat Cerai Suami, Nadia Mulya Tuntut Hak Asuh Anak dan Harta

Rabu, 21 Desember 2022 - 19:40 WIB
loading...
Gugat Cerai Suami, Nadia...
Nadia Mulya menggugat cerai sang suami, Dastin Mirjaya Mudijana. Dalam gugatannya, Nadia tak hanya menuntut cerai, tapi juga ada beberapa hal lainnya. Foto/Instagram Nadia Mulya
A A A
JAKARTA - Nadia Mulya menggugat cerai sang suami, Dastin Mirjaya Mudijana ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan. Dalam gugatannya, Nadia tak hanya menuntut cerai, tapi juga ada beberapa hal lainnya.

Humas PA Jakarta Selatan Taslimah mengatakan bahwa berdasarkan gugatan cerai yang didaftarkan pada Rabu, 14 November 2022, Nadia menuntut hak asuh anak dan pembagian harta bersama.

"Ingin dikabulkan gugatan untuk bercerai. Kedua, agar hak asuh anak berada dalam asuhan penggugat," kata Taslimah di PA Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2022).

"Juga ada harta yang dimohonkan sebagai harta bersama," sambungnya.



Sidang mediasi, dijelaskan Taslimah sudah digelar pada Rabu, 14 Desember 2022 di PA Jakarta Selatan. Meski dihadiri oleh Nadia dan Dastin, namun sidang tersebut dinyatakan gagal.

Karena itu, idak terjadi perdamaian di antara keduanya. Selain itu, sidang perceraian Nadia dan Dastin pun akan terus dilanjutkan pada Rabu (28/12/2022).

"Mediasi sudah berlangsung di tanggal 14 Desember 2022, dan hari ini agendanya jawaban jadi sidang selanjutnya pada 28 Desember," pungkasnya.

Nadia Mulya mendaftarkan gugatan cerai melalui kuasa hukumnya. Adapun gugatan tersebut terdaftar dengan nomor perkara 4427/Pdt.G/2022/PAJS.



Nadia Mulya dan Dastin Mirjaya Mudijana menikah pada 12 Agustus 2005. Dari pernikahan tersebut, keduanya telah dikaruniai empat orang anak.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1913 seconds (0.1#10.140)